SeputarDesa.com, Grobogan – Suasana halaman Masjid Jami’ At-Taqwa, Desa Pulomangin, Kecamatan Karangrayung, Kabupaten Grobogan, Jawa Tengah, Jumat malam (19/9/2025) terasa berbeda. Ratusan jamaah dari berbagai kalangan memadati pengajian umum dalam rangka selapanan Jumat Wage sekaligus memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW, yang digelar mulai pukul 19.30 WIB hingga selesai.
Acara tersebut menghadirkan penceramah KH. Sholeh dari Jepara, Jawa Tengah. Lantunan shalawat dan iringan hadroh Nurul Muttaqin menambah khidmat dan semaraknya suasana.
Menurut penuturan salah satu warga, Ibu Riyanti, kegiatan ini disambut sangat antusias oleh masyarakat.
“Warga merasa senang sekali, mulai dari anak-anak, ibu-ibu hingga bapak-bapak hadir bersama. Suasananya ramai, apalagi ada juga pedagang asongan yang ikut meramaikan sekitar masjid,” ujarnya.
Tradisi selapanan Jumat Wage di Desa Pulomangin menjadi salah satu momentum silaturahmi warga sekaligus mempererat kecintaan kepada Nabi Muhammad SAW. Melalui pengajian dan peringatan Maulid, jamaah diharapkan semakin meneladani akhlak Rasulullah dalam kehidupan sehari-hari.